Jumat, 05 Agustus 2016

Nasi Panggang (Baked Rice)



Bismillah...

Ini menu makan malam yang cukup simple dan nikmat...ala2 di gerai pizza hut itu lho...
Karena dalam rangka memberdayakan nasi yg masih banyak, biar laku maka dibikinlah Nasi Panggang.
Jika dirasa dalam resep saya ada yang kurang sesuai...silahkan di modif sendiri, mudah2an bermanfaat...


Nasi Panggang (Baked Rice)
Resep: Ita-DapurGriyaKhayangan

Bahan:
3 mangkok penuh nasi putih dingin
Cup aluminium foil secukupnya

Bumbu dan Isian:
2 sdm margarin/mentega untuk menumis
1 buah bawang bombay kecil cincang
3 siung bawang putih cincang
1 sdm penuh tepung terigu
250 ml susu cair
100 ml krim kental (kalau gak ada boleh diganti susu cair)
4 buah sosis iris tipis
4 lembar daging asap potong kecil
Wortel rebus potong kotak kecil2 (secukupnya)
Jamur merang rebus iris kecil2 ( secukupnya)
Garam , Gula pasir, Lada bubuk secukupnya

Topping:
Keju cheddar parut
Saos tomat
Mayones

Cara Membuat:
1. Tumis bawang bombay dan bawang putih dgn margarin/mentega sampai harum.
2. Masukkan tepung terigu, aduk rata hingga tepung mengering. Tuangkan susu cair lalu aduk hingga tercampur rata dan mengental. Tambahkan krim kental (cooking cream) atau susu cair, aduk lagi hingga rata dan mengental.
3. Masukkan sosis, daging asap, wortel dan jamur merang. Lalu tambahkan nasi, garam, gula pasir dan lada bubuk secukupnya agar nasi berasa gurih. Aduk rata hingga matang.
4. Tuang nasi ke dalam cetakan aluminium foil hingga penuh, taburi keju parut, coret2 dengan saos tomat dan mayones yang dimasukkan plastik segitiga (kalau gak suka boleh di skip).
5. Panggang selama 15 menit suhu 180' dengan api bawah dan api atas sehingga topping keju parut kecoklatan.
6. Sajikan dalam keadaan hangat, nikmaat...

Selamat Mencoba...mudah2 sesuai selera

Kamis, 04 Agustus 2016

Chiffon Pandan Putih Telur



Bismillah...

Sedang mencari2 ide...gimana cara memanfaatkan putih telur sisa bikin kuker lebaran kemaren, dari pada menyesakkan isi kulkas...

Alhamdulillah sudah kesampaian satu ide (sumber resep dari Sajian Sedap)..."Chiffon Pandan Putih Telur"...Dan karena saya ingin pakai loyang chiffon diameter 22cm. Tentu saja resepnya ada sedikit modif serta menyesuaikan volume loyang...

Hasil jadi cakenya sangat lembut...gak terasa kalo hanya dari putih telur. Lumayan...buat cemal cemil ganjel perut  disaat sore hari berkawan dengan secangkir teh anget atau kopi...

Resep awal saya ambil dari Sajian Sedap...*disini*
Di resep aslinya merupaka resep chiffon putih telur yang dibuat dua rasa...pandan dan coklat, dibuat berlapis2 gitu coklat hijau...
Sementara untuk kali ini saya hanya satu warna satu rasa saja...yaitu hijau pandan.

Oh yaa...untuk resep aslinya harus menggunakan loyang chiffon diameter cukup besar yaitu antara 24-26cm. Nah...sementara saya ingin buat dengan diameter 22 cm saja, sehingga tidak terlalu banyak dan kebesaran. Agar tidak terlalu kegedean...cukuplah buat bekel cemilan sehari dua hari.

Dan saya suka sekali bikin cake ini kenapa...karena tidak perlu menambahkan bahan tambahan pangan (btp), jadi jika di rumah kebetulan tidak punya bahan2 tersebut (semisal baking powder, soda kue, dan cream of tar tar), gak perlu resah. Karena cake chiffon ini kan memang sebenarnya tidak perlu2 banget menggunakan bahan2 kimia foodgrade itu tadi. Dengan perlakuan yang benar dan resep yang tepat InsaAllah akan menjadi cake chiffon yang nimat dan lembut.


Chiffon Pandan Putih Telur
Source: Sajian Sedap
Modified: Ita-DapurGriyaKhayangan

Bahan A:
120 gr tepung terigu protein sedang
20 gr bubuk santan kelapa (saya pakai 1 sachet sun kara santan bubuk isi 20 gr)
80 ml minyak goreng
120 ml air putih
1/4 sdt pasta pandan

Bahan B:
300 gr putih telur
1/2 sdt garam halus
1 sdt tepung maizena
120 gr gula pasir

Cara Membuat:
1. Pertama sekali, panaskan oven dengan suuhu 170-180 sampai kira2 20 menit. Agar panas oven stabil dan rata.
2. Siapkan loyang chiffon bongkar pasang diameter 22 cm, tidak perlu dioles margarin, alasi loyang chiffon dengan loyang persegi/kotak ketika nanti dimasukkan ke dalam oven. Agar mudah untuk memindah mindah atau memutar loyang chiffon disaat proses pemanggangan.
3. Campur menjadi satu bahan A, aduk menggunakan wisker/spatula sampai adonan halus dan licin tidak kasar bergerindil. Sisihkan.
4. Mixer putih telur bersama garam halus dan tepung maizena dengan kecepatan sedang sampai berbusa, lalu tuangkan gula halus, kocok dengan kecepatan tinggi sampai putih telur mengembang putih (soft peak). Tandanya ketika baling2 mixer kita angkat putih telur membentuk ujung lancip dan tidak melorot jatuh.
5. Lalu tuangkan sepertiga bagian adonan B ke adonan A, aduk pelan2 secara merata. Tuangkan lagi sepertiga bagian, aduk rata, dan masukkan sepertiga bagian lagi, aduk kembali dengan rata secara ringan2 saja. Kemudian tuangkan ke dalam loyang chiffon. Hentakkan loyang chiffon satu sampai dua kali agar udara yang terperangkap didalam adonan chiffon bisa keluar, sehingga cake tidak banyak berpori nantinya.
6. Panggang cake chiffon selama kurang lebih 1 jam lebih 15 menit sehingga cake matang merata. Keluarkan loyang chiffon dari oven, balikkan loyang chiffon dengan cara disangga leher botol atau kalau loyangnya sudah ada kakinya tinggal dibalik diatas nampan atau loyang kotak. Tunggu hingga benar2 dingin, kemudian baru dikeluarkan dari loyang.
7. Cara melepas cake chiffon dari loyang, bisa menggunakan pisau kecil panjang atau spatula yang dari plastik tipis, ditusukkan dipinggiran cake lalu diputar mengelilingi cake, pelan2 dan hati2 agar cake terlepas dengan mulus dan halus rata.

Selamat Mencoba, semoga berhasil...

Cream Cheese Pancake





Bismillah...

Alhamdulillah...setelah sekian lama tidak update blog, saat ini memulai lagi tuk semangat menulis...InsaAllah pelan2 tapi pasti untuk kembali rajin update blog. Sudah terlalu banyak file2 resep yang belum sempat tertuang di dapur dumay saya ini...mudah2an waktu dan kesempatan terus menguatkan saya untuk semangat menulis, aamiin...

Ini cream cheese pancake menu sarapan pagi atau kadang juga buat bekal ke sekolah si bungsu Maisya...karena dia memang tidak makan nasi. Jadi hanya jenis makanan tertentu yang disukai...

Buatnya mudah...cepet dan praktis, rasanya InsaAllah yummy dan lembut, mendadak adon2 pagi juga masih keburu lho...buat menu sarapan yang simple dan segera saji...


Cream Cheese Pancake
Modified: Ita-DapurGriyaKhayangan

Bahan:
100 gr tepung terigu
1 sdm gula pasir
1 sdm susu bubuk
1/4 sdt baking powder
1/4 sdt soda kue
1/2 sdt vanili bubuk
1 butir telur kocok lepas
75 ml susu cair
50 ml yogurt
3 sdm cream cheese

Topping: Sesuai selera

Cara Membuat:
1. Campur menjadi satu dalam wadah yaitu tepung terigu, gula pasir, susu bubuk, baking powder, soda kue dan vanili bubuk, aduk rata menggunakan wisk.
2. Tuangkan telur kocok, yogurt, susu cair dan cream cheese, aduk hingga rata dan licin dengan menggunakan wisk.
3. Siapkan pemanggang/teflon dan panaskan, kemudian tuangkan satu sendok sayur adonan pancake. Tunggu hingga keluar pori2, kemudian balik pancake agar matang merata atas bawah.
4. Hidangkan hangat dengan topping dan saus kesukaan (maple sirup, madu atau selai strawberry dll).

Selamat Mecoba...InsaAllah berhasil...