Sabtu, 08 Juni 2013

Poffertjes



Cemal cemil kue imut ini gak terasa bisa nyomot beberapa biji...gak terasa deh, kuenya kecil dan lembut bikin yang nyemil gak mau berhenti. Anak-anak paling suka poffertjes ini...buat hidangan saat libur sekolah, bisa untuk menu sarapan pagi atau saat santai sore hari. Paling enak jika dimaem sama es cream plus kucuran saus coklat bisa dari susu kental manis coklat atau saus coklat botolan, atau dengan saus asam manis strawberry, madu, syrop maple...bahkan hanya dengan taburan gula halus pun sudah nikmat. Mari menyimak resepnya dibawah ini...


Poffertjes
Resep: Ita-DapurGriyaKhayangan

Bahan Biang:
1 sdt ragi instan
1 sdm gula pasir
1 sdm tepung terigu
2 sdm air putih hangat

Bahan Lain:
200 gr tepung terigu
1/2 sdt baking powder
2 kuning telur
1/4 sdt garam
1/2 sdt vanili bubuk
50 gr margarin/mentega leleh/cair
250 ml susu cair
2 putih telur dikocok sampai putih kental (softpeak)

Cara Membuat:
1. Campur semua bahan biang menjadi satu dalam gelas, aduk hingga rata. Diamkan selama kurang lebih 15 menit sampai larutan biang berbuih tinggi.
2. Campur tepung terigu, baking powder, garam, vanili bubuk dan kuning telur, aduk rata.
3. Masukkan susu cair aduk hingga rata.
4. Tuangkan larutan biang yang sudah berbuih kedalam adonan tepung terigu, aduk hingga rata.
5. Masukkan margarin/mentega leleh, aduk hingga rata.
6. terakhir tuangkan putih telur yang sudah dikocok terpisah, aduk adonan hingga tercampur rata.
7. Diamkan/istirahatkan adonan pffertjes selama kurang lebih 1 jam.
8. Panaskan cetakan/wajan poffertjes dengan api sedang cenderung kecil selama 15 menit agar panasnya rata dan benar2 panas.
9. Tuang adonan poffertjes kesetiap lubang cetakan hingga setengah tinggi lubang cetakan. Diamkan hingga setengah matang, balik dengan memiringkan poffertjes kesamping dengan bantuan tusuk sate, isi bagian tengah adonan yang kosong dengan sedikit adonan, lalu tutup adonan dengan poffertjes yang dibalik miring tadi. Masak hingga mengembang berbentuk bulat dan matang.
10 Taburi dengan gula halus/bubuk. Sajikan dengan saus coklat, saus strawberry dan ditambah es cream...yummy deh.


# Note:
Untuk mencetak poffertjes agar bulatnya bagus dan sempurna perlu banyak berlatih, step by stepnya hampir sama dengan membuat takoyaki...bisa di intip *disini*


Sealamat Mencoba ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar