Jumat, 09 November 2012

Kering Tempe



Masakan kering tempe ini wajib ada dirumah sebagai stok lauk pauk kering2an. Makanya saya selalu membuat kering tempe minimal 2 minggu sekali. Jika kering tempe dibuat secara benar, dengan hasil akhir yang kering/garing maka akan bertahan keawetan dan kerenyahannya dengan syarat tetap dalam kondisi tertutup rapat.

Dalam membuat kering tempe bisa ditambahkan kacang tanah goreng dan teri medan goreng bila suka. Sementara dikeluarga saya, anak2 lebih suka kering tempenya tidak ada campuran kacang tanah goreng dan teri medan goreng, jadi hanya tempe saja...lebih irit ya buuu... he he hee...


KERING TEMPE
Resep: Ita-DapurGriyaKhayangan

Bahan:
500 gr tempe dipotong korek api tipis
3 lembar daun salam
3 lembar daun jeruk purut
3 cm lengkuas digeprek
3 sdm gula pasir
1 sdt garam (secukup rasa)
1 sdm air asam
1 sdm air putih
3 sdm minyak goreng untuk menumis bumbu halus
300 ml minyak goreng untuk menggoreng tempe

Bumbu Halus
3-5 buah cabe merah besar (sesuai selera pedasnya)
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih




Cara Membuat:
1. Goreng tempe hingga kering dan matang. Sisihkan.
2. Tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk purut dan lengkuas dengan minyak goreng hingga mengering, masukkan gula pasir dan garam, aduk2 hingga gula larut, tambahkan air putih dan air asam. Aduk2 hingga bumbu terlihat berbuih dan mengering, kemudian mengental menyerupai karamel. Seperti tampak gambar dibawah ini bumbu yang membentuk karamel, sehingga nanti hasil kering tempe bisa benar2 kering setelah matang.


3. Masukkan tempe goreng, aduk2 hingga tercampur rata dengan bumbu. masak dengan api kecil agar tempe tidak gosong. Jika sudah kering dan bumbu tercampur rata, segera angkat. Dinginkan.
4. Simpan didalam toples yang kedap udara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar