Selasa, 30 Oktober 2012

SOTO BETAWI



Soto adalah menu masakan yang tak bikin bosan, selalu jadi favorit di keluarga saya. Mau soto ayam atau soto daging, yang berkuah bening ataupun yang berkuah santan...semua terasa enak dan menyelerakan. Salah satu yang jadi menu kesukaan kami adalah soto betawi, bumbunya soto ini sangat berasa aroma rempahnya. Dan kuahnya ini yang menurut saya sangat unik, selain menggunakan santan juga ada penambahan susu cair. Sehingga menambah citarasa dan aroma yang gurih, semakin nikmat dan lezat sotonya.

Untuk membuat soto betawi ini saya meniadakan unsur jerohan sapi, karena memang pada dasarnya kami tidak suka dengan bangsanya daleman sapi itu. Dan sudah seharusnya kita menghindari jenis makanan seperti itu...untuk menjaga kesehatan tubuh kita.




SOTO BETAWI
Resep: Ita-DapurGriyaKhayangan

Bahan:
500 gr daging sengkel (cepet empuknya)
3 cm batang kayu manis
3 lembar daun salam
3 batang serai
5 lembar daun jeruk
3 ruas jari laos, digeprek
500 ml santan kental
200 ml susu cair tawar/plain (kalau gak suka ganti dengan santan)
1/2 sdm garam (secukupnya)
1 sdt gula pasir
minyak goreng secukupnya untuk menumis bumbu halus

Bumbu halus:
7 butir bawang merah
7  siung bawang putih
1 ruas jari jahe
5 kemiri
1 sdt lada
1/2 sdt jintan
1 sdt  ketumbar sangrai
1/4 sdt pala bubuk
3 buah cengkeh

Pelengkap:
kentang potong dadu lalu goreng
Tomat dibelah jadi beberapa potong
Daun bawang, dirajang halus
Bawang merah goreng
Jeruk limau
Emping goreng/krupuk apa aja
acar mentimun dan wortel
kecap manis
Sambal cabe rawit

Cara:
1. Rebus daging dengan air sebanyak 2 liter, masak sampai daging empuk, tambahkan air bila kurang. Ambil daging dan potong2 kotak kecil/sesuai selera. Masukkan kembali kedalam air rebusan, masak terus agar daging empuk.
2. Tumis bumbu halus hingga harum dan matang.
3. Masukkan bumbu halus ke dalam rebusan air daging, tambahkan bumbu2: daun salam, daun serai, lengkuas, daun jeruk, garam, gula pasir. Tambahkan santal kental dan susu cair, aduk2 agar santan dan susu cair tidak pecah, masak hingga mendidih dan matang.
4. Hidangkan soto betawi dengan pelengkapnya, atau jika ingin daging sapinya lebih gurih dan garing bisa digoreng agak kering seperti di tempat abang jual soto betawi.


# Tips:
Untuk membuat sambel cabe rawit, gunakan cabe rawit yang berwarna merah lalu rebus hinnga matang dan tidak berbau langu. Haluskan cabe rawit pakai blender dengan menambah beberapa sendok air kuah soto secukupnya. Dijamin sambel cabe rawitnya lebih makyoss, he he hee...

Selamat Memasak... :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar